Riau

Terima Kunjungan BAPPENAS RI, Hm Wardan Harapkan Dana Pusat Tercurah di Inhil

Indragiri Hilir - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Hm Wardan didampingi Wakil Bupati H Syamsuddin Uti, beserta beberapa kepala OPD pemkab Inhil, menerima kunjungan Direktur Penganggaran Dana Alokasi Khusus Bappenas RI Erwin Dimas dan Kepala Balai Pelaksanan Pemukiman Wilayah Riau Ichwanul Ihsan, jumat (14/2/19), bertempat dikediaman Bupati Inhil.

 

Dalam Sebutannya Bupati Inhil Hm Wardan mengatakan, Kabupaten Indragiri Hilir Saat ini tengah disibukkan dengan pelaksanaan Musrenbang demi terciptanya kelancaran pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Indragiri hilir, mulai dari Musrenbangdes sampai Musrenbang tingkat Kabupaten.

Loading...

 

"Saat ini kami (pemkab inhil, red) tengah disibukkan dengan Musrenbang, dari Musrenbang tingkat desa sampai tingkat Kabupaten," sebut Hm Wardan.


Hm Wardan menambahkan, dengan kedatangan Direktur Penganggaran Dana Alokasi Khusus Bappenas RI Erwin Dimas dan kepala Balai Pelaksanaan Pemukiman Wilayah Riau Ichwanul Ihsan, Dikabupaten Indragiri hilir, dirasa sangat pas sekali dengan momen yang saat ini dilaksanakan oleh pemerintah kabupaten inhil, dengan harapan Dana yang ada di Pusat dapat tercurah untuk pengembangan pembangunan Dikabupaten Inhil.


"Kunjungan Bapak-bapak Bappenas RI ke Kabupaten Indragiri Hilir sangat pas dengan momen yang saat ini, diharapkan dana pusat tercurah untuk Kabupaten Inhil," ungkap Bupati Inhil.


Pada kesempatan itu, Bupati Inhil Hm Wardan juga memerintahkan kepada para kepala OPD untuk menyiapkan berkas berupa data, apa-apa saja yang musti diajukan kepada Bappenas.

 

Untuk diketahui, rombongan Bappenas direncanakan berada ditembilahan selama dua hari guna melihat secara langsung , lokasi mana saja yang menjadi kebutuhan urgen untuk segera dilakukan pembangunan.


Loading...







Tulis Komentar

Loading...
Video