BUMDes Kapila Adhiatama Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Usaha Ekonomi Kerakyatan dan Pelayanan Sosial
INDRAGIRI HILIR - Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) merupakan salah satu unit usaha untuk mengembangkan perekonomian di desa, dalam upaya meningkatkan potensi dan kesejahteraan ekonomi masyarakat desa.
Oleh karena itu, dalam menjalankan usahanya di Jalan H Chalid Desa Teluk Pantaian, Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS), Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), pengelolaa BUMDes Kapila Adhiatama mengusung visi mewujudkan kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan usaha ekonomi kerakyatan dan pelayanan sosial. Kemudian, dengan misinya meningkatkan perekonomian desa dan meningkatkan usaha masyarakat dalam pengelolaan potensi ekonomi desa.
Adapun tujuannya, adalah untuk meningkatkan pendapatan masyarakat desa dan Pendapatan Asli Desa (PADes).
Sedangkan jenis kegiatan usaha yang sedang dijalankan oleh pengelola BUMDes Kapila Adhiatama saat ini, yaitu Unit Usaha Perdagangan yang menjual sembako, material dan air galon, serta Unit Usaha BRI-Link yang melayani jasa transfer dan tarik tunai.
Selanjutnya, Unit Usaha Angkutan Mobil Pick Up yang melayani pengangkutan hasil pertanian, sembako dan carteran, Unit Usaha Gas LPG yang menjual Gas LPG kepada masyarakat, Unit Usaha Pengelolaan Kebun Desa, serta Unit Usaha Lapangan Olahraga yang bertugas mengadakan turnamen yang membawa dan memberikan dampak terhadap perekonomian masyarakat.
Untuk jenis kegiatan usaha yang rencananya akan dikembangkan ke depan, yakni Unit Usaha Peremajaan Kebun BUMDes yang meliputi kelapa, pinang dan bibit tanaman muda, serta Unit Usaha Penyaluran Gas LPG guna mempermudah kebutuhan konsumsi masyarakat dan Unit Usaha Depot Air Bersih yang memberikan kelayakan kebutuhan masyarakat melalui air bersih.
Jalannya keenam unit usaha tersebut, dikelola oleh pengurus yang ditetapkan melalui Keputusan Kepala Desa, terdiri dari Komisaris/Penasehat H Abu Kasim, Direktur Hendriyadi dan Bendahara Erni Yusnita, serta Ketua Pengawas Syafi,I Hasan, Wakil Ketua Muhammad Yadi, Sekretaris Rusli Hasan dan Anggota Zainuddin Yusuf.
Untuk diketahui, potensi ekonomi yang menjadi penghasilan utama masyarakat Desa Teluk Pantaian, diantaranya kelapa, pinang dan sagu.